Welcome To Elis Blog

Kamis, 14 Oktober 2010

MEDAN KAMPUNG HALAMAN KU

Medan merupakan ibukota provinsi sumatera utara. Kota Medan merupakan kota yang cukup besar. Untuk urutan semua kota besar di Indonesia, Medan menduduki peringkat ke-3 setelah Jakarta dan Surabaya, Namun ada juga sumber yang menyebutakan Medan merupakan urutan ke-4 setelah Jakarta, Surabaya, dan Bandung. Yang jelas Medan adalah sebuah kota terbesar di luar jawa.
Saya ingin mencoba bercerita sedikit tentang kota Medan, tentang makanan khasnya, oleh-oleh khasnya, dan tempat-tempat terkenal di Medan, walaupun mungkin tidak semua saya ketahui secara jelas.
Kota Medan di huni oleh berbagai macam suku, mulai dari Batak, Melayu, Cina, India dan Jawa. Penghuni terbesar diduduki oleh suku Batak. Baik Batak toba, Karo, Simalungun dan Mandailing. Tidak heran kalau Medan itu identik dengan slogan ‘HORAS’ yang artinya adalah ‘Salam Sejahtera’ ala Batak.
Sebuah kota besar tidak lepas dari pusat pebelanjaan, sebagaimana kota besar lain. Pusat belanja di kota Medan cukup banyak, mulai dari mall besar sampai pusat grosir ‘Sambu’ yang tidak pernah sepi dari pembeli.
Transportasi khas kota Medan yang cukup terkenal dan dianggap unik adalah becak motor yang disingkat ‘bentor’. Bentor dianggap unik karena keberadaannya hanya ada dan berfungsi di kota medan. Jadi waraga kota Medan yang ingin transportasi praktis dan cepat tidak perlu naik angkot yang identik dengan lambat, panas dan macet. Tapi cukup dengan bentor.
Medan juga memiliki pusat pembelian buku lengkap dengan harga murah. Yaitu ‘Titi Gantung’. Tempat ini merupakan toko-toko buku berbentuk kios-kios yang cukup banyak. Menjual buku-buku bekas,dan baru untuksegala jenis buku, mulai dari komik, novel,majalah, buku paket untuk SD sampai perguruan tinggi, kamus-kamus dan masih banyak lagi yang lain. Buku-buku di tempat ini murah karena buku di tempat ini bukan merupakan terbitan asli seperti yang dijual di toko buku bermerek. Jadi, jika ingin beli buku dengan harga yang murah, beli saja di Titi Gantung, karena harganya akan setengah lebih murah dari pada di toko buku bermerk. Tapi tentu dengan kualitas kertas yang standar, tapi cukup bagus.
Medan juga memiliki makanan khas yang sudah terkenal ke seantero Indonesia. Makan khasnya adalah nasi gurih yang sering dijadikan sarapan karena hanya ada pada pagi hari. Nasi gurih tersebut adalah nasi yang di masak menggunakan santan sehingga berbau harum dan rasanya gurih. Nasi gurih ini biasanya dicampur dengan kuah lontong sayur yang juga merupakan makanan khas Medan. Lontong sayur memakai sayur jipang yang dipotog-potong persegi. Jika berkunjung atau berlibur ke kota Medan, ada baiknya mencicipi makanan khas Medan ini. Namun jika untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh, tentunya bukan nasi gurih atau lontong sayur, namun kue yang sudah begitu terkenal di Indonesia yaitu bika ambon atau bolu gulung. Dan jika tidak ingin yang berbentuk makanan , bisa juga ulos yang merupakan kain tenun khas batak berbentuk selendang dijadika sebagai oleh-oleh.
Tempat-tempat yang bagus dan pantas untuk dikunjungi juga banyak terdapat di Medan. Salah satunya Velangkani yang merupakan tempat ibadah untuk agama kaatolik. Arsitektur bangunan yang bergaya seperti kuil ini punya daya tarik sendiri bagi para pengunjungnya. Tidak sedikit orang-orang datang kesana hanya sekedar untuk melihat dan mengagumi kemegahan bangunan tersebut. Di tambah lagi dengan adanya sumber air yang disebut sebagai air suci, tempat ini bagai emas bagi umat Khatolik.
Untuk tempat wisata bagi warga Medan, pilihan alternatifnya adalah Berastagi yang berada di luar Medan. Berastagi itu ibarat ‘Puncak’ bagi warga Jakarta. Tempatnya yang dingin, sejuk, banyak, buah dan sayurnya cukup dapat menyegarkan pikiran dari kepenatan hidup. Alternatif lain adalah mengunjungi Danau Toba yang terletak di kabupaten Tobasa. Keindahan danau yang bersih dan sangat luas ini, dapat member keterikatan tersendiri bagi yang memandangnya. Melihat kapal yang bergerak lambat dan kelihatan kecil di tengah danau menuju pulau yang terletak di tengah danau merupakan suatu keindahan yang begitu menarik. Demikianlah sedikit cerita saya mengenai kota Medan. Walau mungkin terlalu singkat, tapi saya berharap orang-orang dapat membayangkan bagaimana unik dan menariknya kota Medan.

Sabtu, 09 Oktober 2010

DESAHAN ALAM

Kau tahu segala hal tentangku..
Kau tahu hendak jadi apa aku disini..
Kau bahkan tahu seberapa penting ku buat mu..

Kau pelajari aku..
Kau selidiki aku..
Kau ubah aku,
Aku tak pernah keberatan
Karena aku tahu, kamu makhluk paling mulia.

Tapi kini,
Apa balas yang kau beri..

Kuberi kau udara bersih, kau beri ku asap hitam..
Kuberi kau air bersih, kau beri aku air hitam..
Kuberi kau tanah subur, kau beri aku tanah gersang..

Sepertinya kesabaranku sudah habis,
Sepertinya kau harus kuperingatkan,

Perbaiki keadaan ini..
Jangan ganggu keseimbanganku lagi..
Atau aku akan benar-benar marah,
Dan meluluhlantahkan kehidupanmu.